Tekad Seorang Mama

15 February 2010 | comments (5)

Terinspirasi sama teman seperjuangan yang rajin menulis apa saja dan baru saja menghasilkan sebuah buku yang amat sangat menarik, jadinya saya termotivasi untuk menulis semua kejadian. Termasuk kejadian yang sudah berlangsung bertahun-tahun lampau.
(Sukur-sukur kalau bisa berbentuk sebuah buku.....hhmmm, kapan ya?)

Semua memori, kalau cuma disimpan dalam ingatan, pasti akan berakhir, seiring berakhirnya sang pemilik ingatan. Tapi kalau disimpan rapi dalam bentuk catatan, insya Allah akan lebih lama lagi masa berakhirnya, karena orang selainnya masih bisa membaca dan menikmati catatan tersebut. Bahkan jika catatan itu memiliki hikmah yang memberikan pengaruh baik terhadap pembacanya, maka nilainya akan lebih abadi, termasuk imbalannya, yang tidak akan terputus walaupun sang penulis hanya tinggal nama saja.

Dalam rangka itulah, saya bertekad menulis dan mencatat apapun yang terjadi dalam kehidupan saya. Hal yang remeh pun tetap saya tulis. Yang terpenting minimal ada sebuah kenangan tertulis yang bisa menjadi bahan bacaan dan pembelajaran untuk saya dan anak cucu saya nanti ^-^

Yosh ....gambarimasu !!
Share this article :

+ comments + 5 comments

February 15, 2010 at 10:01 PM

kereen, smgat yaa!

February 16, 2010 at 5:03 AM

semoga dimudahkan...amiiin

February 17, 2010 at 3:24 AM

@dedew n nyai: aaaaaamin. makasih doanya :x

February 17, 2010 at 9:59 AM

ayo rina tulis tulis...diterbitkan sendiri juga bisa..tinggal ke percetakan di indonesia ;))

February 18, 2010 at 4:39 PM

iya nih, tinggal nyari waktu....kyknya susyeh bener nyari waktu utk bisa khusyuk bin konsen dpn kompie :(

Post a Comment

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. Refleksi Kehidupan - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger